MASIGNCLEAN101

Pengenalan Awal Bahasa C++

Pengenalan Awal Bahasa C++
5/08/2020
Ok jika sobat melihat halaman ini, berarti sobat memutuskan untuk belajar bahasa C++. Nah apakah hal ini merupakan keinginan pribadi sobat, terpaksa, atau memang tuntutan dari kampus ? Yah apapun alasanya saya pastikan sobat akan memahami bahasa C++ setelah menyelesaikan semua materi di website ini. Sebelum mulai mempelajari, alangkah baiknya sobat mengetahui apa itu bahasa C++.



Apa Itu C++

C++ adalah sebuah bahasa yang digunakan sebagai bahasa pengantar untuk algoritma. Sedangkan algoritma berisi sekumpulan intruksi untuk memecahkan masalah. Sampai saat ini, banyak sekali aplikasi aplikasi yang sudah dibuat dengan Bahasa C++. Selain itu, banyak sekali digunakan untuk membuat bahasa pemrograman lain seperti PHP, javascript, dan lain lain. Tidak hanya itu, bahasa pemrograman pada mikrokontroler seperti arduino pun juga menggunakan bahasa C++ untuk memprogram. Jadi tidak ada ruginya sobat belajar bahasa C++ karena setelah sobat mempelajari bahasa C++, kami pastikan sobat akan mampu mempelajari bahasa - bahasa pemrograman lain yang lebih kompleks.

Sejarah Bahasa C++

Bahasa C dikembangkan sekitar tahun 1970 oleh Dennis M. Ritchie saat bekerja di Bell Labs. Pada saat itu, Ritchie ingin mengembangkan UNIX yang dibuat dengan assembly language. Namun assembly language sangat rumit dan sulit untuk dikembangkan. Kemudian para peneliti di Bell Labs mengenbangkan sebuah bahasa pemrograman untuk menggantikan assembly language. Lalu terciptalah bahasa pemrograman B. Namun bahasa pemrograman B masih memiliki beberapa kekurangan. Kemudian setelah beberapa penyesuaian, terciptalah Bahasa C yang kemudian diarasa sangat mudah dimengerti dan dikembangkan. Hingga pengembangan lebih, bahasa C berkembang menjadi bahasa C++, C#, Visual C dan lain lain.

Keunggulan Bahasa C++


Merupakan bahasa pemrograman prosedural. maksudnya adalah setiap program yang dibuat akan dieksekusi satu persatu secara berurutan dari atas ke bawah. Bagi pemula sangat disarankan untuk belajar bahasa pemrograman prosedural baru ke pemrograman objek seperti java. salah satu bahasa pemrograman  yang memiliki konsep prosedural dan obyek adalah PHP dan javascript.

Sangat cepat dan efisien. Aplikasi yang dibuat dengan C++ sangat sepat dan efisien serta memiliki ukuran kecil. Karena mampu berkomunikasi langsung dengan hardware. Fitur ini jarang tersedia di bahasa pemrograman modern seperti Python, Java, Php.

Merupakan Induk Bahasa Pemrograman. Banyak sekali bahasa pemrograman yang terisnpirasi dari bahasa C. Sehingga mempelajari bahasa C merupakan langkah awal yang tepat bagi pemula untuk belajar bahasa pemrograman. 

Perbedaan Bahasa C dan C++

Pada penjelasan di atas, ada C dan C++. Sebenarnya kita akan belajar yang mana sih ? Tutorial yang akan kami bagikan ini tentang tutorial C++. Kenapa tidak menggunakan C ? Pengalaman kami setelah beberapa kali membuat program dengan C ataupun C++, keduanya tidak terlalu jauh berbeda. Namun kami merasakan bahwa fitur di bahasa C++ lebih lengkap dibandingkan bahasa C. Jadi kami lebih memilih membagikan tutorial tentang C++. 

Apa saja yang akan dipelajari ?

Pada tutorial kali ini, sobat tidak akan belajar membuat aplikasi ataupun software beserta tampilan yang menarik. Disini sobat  akan belajar dasar dasar pemrograman dan hasilnya berupa program dengan tampilan DOS yang sekarang sering kita lihat di CMD.
Contoh Hasil Pemrograman dengan C++

Yang akan sobat pelajari disini adalah dasar dasar bahasa pemrograman dan tata cara penulisanya. Karena pada dasarnya, sobat akan belajar bagaimana logika dan jalanya suatu bahasa pemrograman. Setelah sobat memahami bahasa C++ insyaallah sobat akan dengan mudah mempalajari bahasa bahasa pemrograman yang sangat popular saat ini seperti html, visual basic, android studio, ataupun bahasa pemrograman pada mikrokontroler.

LIST TUTORIAL C++
1. Pengenalan Awal Bahasa C++ (Now You Here)
2. Instalasi Program Bahasa C++
Share This :
Anggariksa

Senang mempelajari hal baru dan berbagi informasi